Selasa, 25 Juni 2019

Wow, Ternyata Begini Kampung Halaman Rusa Maskot Asian Games 2018

Berita Burung - Asian games 2018 telah usai. Masih ingatkah Anda dengan maskotnya? Bentuknya yang lucu dan didesain sedemikian rupa, maskot ini mudah diingat dan disukai banyak orang.
Dari tiga maskot Asian Games 2018, salah satunya adalah hewan rusa yang melambangkan kecepatan. Ternyata, rusa dalam maskot ini adalah rusa asal Bawean. Nah, pernahkah kamu mendengar nama tempat tersebut?
“Bawean itu di tengah antara Jawa dan Kalimantan. Secara administratif, pulau ini termasuk ke dalam wilayah Kabupaten Gresik. Belum begitu banyak diketahui, tapi saya berharap rusa asal Bawean itu yang jadi maskot Asian Games 2018 kemaren dibuat permanen di Bawean. Jadi menambah sejarah dan daya tarik wisatawan,” kata Dwisuryo Indroyono Soesilo, Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari Kementrian Pariwisata.
Saat ditemui tim AkuratTravel di TMII, Jakarta, Sabtu (8/9), Dwisuryono mengatakan pantai yang dimiliki Bawean sangat indah. Begitu juga terumbu karangnya. Gunung dan danaunya bisa dibilang surganya dunia. Tempat ini sejuk, berbeda dengan pulau komodo dan beberapa tempat hits lainnya.
“Kalau Anda pergi ke Pulau Komodo yang mereka datangi itu sebenarnya gersang. Kalau Bawean engga.Tapi semua orang ke sana untuk melihat komodo kan. Itu 95 persen orang asing dan 5 persennya orang Indonesia,” ungkapnya.
Selain destinasi alam yang indahnya luar biasa ditawarkan Bawean, for your information, tempat ini adalah tempat kelahiran Harun Tohir, salah satu marinir yang merupakan pahlawan Indonesia. Gimana, penasaran mau langsung eksplor? Kalau begitu, Bawean wajib masuk dalam daftar destinasi wisata Anda.


Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar