Selasa, 25 Juni 2019

Was-was Kena PHK Seperti Karyawan Giant? Ini 6 Cara Cepat Dapat Pekerjaan Lagi

Berita Burung - Jadi korban PHK alias pemutusan hubungan kerja memang bisa menimpa siapapun yang berstatus karyawan. Tapi itu bukan akhir dari segalanya. Masih ada banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk mendapat pekerjaan kembali.
Buat sebagian orang, kehilangan pekerjaan akibat PHK memang menjadi teror tersendiri meskipun ada pesangon. Gak sedikit juga orang yang lantas jadi stres atau bahkan depresi karena masalah yang satu ini. Seperti halnya para pegawai dari toko ritel modern, Giant, yang akan tutup dalam waktu dekat. Mereka semua masih merasa was-was atas nasibnya yang sudah di ujung tanduk PHK.
Daripada stres mikirin dampak jadi korban PHK, lakukan saja enam hal ini agar kamu berhasil mendapat pekerjaan kembali.
1. Hubungi mantan atasanmu.
Kenapa harus menghubungi mantan atasan ketika kita kehilangan pekerjaan? Karena besar kemungkinan dia bisa membantumu dalam mendapat pekerjaan kembali dengan mereferensikan dirimu ke perusahaan relasi-relasinya.
Sebagai mantan atasan, dia tentu paham bagaimana kinerjamu di perusahaan. Dia paham kelebihan dan kekuranganmu juga kok.
Oleh karena itu, dia gak bakal keberatan untuk mencarikanmu info lowongan kerja. Atau bisa saja jika dia masih bekerja di perusahaan tempatmu bekerja sebelumnya, kamu bakal diminta balik lagi.
Tapi wajib diingat lho, hal itu hanya bisa dilakukan kalau kamu punya hubungan yang baik sama mantan bosmu.
2. Minta referensi kerja dari mantan klien.
Sebagian darimu mungkin ada yang bekerja di bidang marketing, sales, account executivepublic relations, atau bidang-bidang lain yang jenis pekerjaannya banyak berhubungan dengan orang.
Bila kamu bekerja di divisi ini dan di PHK, tenang saja karena network-mu jauh lebih luas ketimbang mereka yang kerja di divisi keuangan.
Dengan network yang luas, kamu bisa meminta informasi seputar lowongan kerja ke mereka. Bila kamu punya klien dan kamu pun berhasil memuaskan dia dalam urusan kerja sama, maka mintalah referensi lowongan kerja ke dia. Dia pasti tulus dalam membantumu.
3. Jangan maksa meminta gaji lebih tinggi ketika interview kerja
Ketika kamu mendapat panggilan interview di sebuah perusahaan, tentu ada rasa sumeringah yang muncul di hatimu. Dan gak sedikit dari kamu yang mengharapkan gaji besar di perusahaan tersebut bukan?
Bila perusahaan itu sepakat memberikan gaji yang lebih tinggi daripada yang kamu dapat sebelumnya, itu tandanya kamu beruntung. Tapi jika sebaliknya atau malah lebih rendah, lakukan penawaran saja.
Nego saja agar dia bisa memberi angka yang sama dengan gajimu sebelumnya. Gak perlu maksa dapat yang lebih tinggi, nanti perusahaannya malah gak jadi menerimamu lho. Padahal posisi kamu sekarang lagi butuh banget kerjaan kan.
4. Mulai melamar kerja ke perusahaan baru
Melamar kerja di perusahaan baru seperti halnya perusahaan startup berbasis teknologi, juga boleh. Kamu malah berpotensi dapat gaji dan peranan yang lebih besar pula di perusahaan tersebut.
Peluang dipanggil interview oleh perusahaan baru juga tinggi, mengingat jumlah pelamarnya pasti gak sebanyak perusahaan yang udah punya nama besar.
Dan yang terakhir, dengan bergabung di perusahaan-perusahaan baru yang berbasis teknologi, kamu bisa banyak belajar. Terutama soal bisnis, dan urusan teknis lain sebut saja masalah coding, SEO, konten, atau marketing dengan bujet terbatas.
5. Lancarin Bahasa Inggris, jangan tunda-tunda.
Lancar berbahasa Inggris tentunya jadi penilaian plus dari sebuah perusahaan terhadap calon karyawan. Coba deh kamu perhatikan, gak sedikit kan proses interview kerja yang menggunakan Bahasa Inggris walau pewawancara dan yang calon karyawannya orang Indonesia.
Mungkin semasa kerja, kamu gak pernah punya waktu untuk memperdalam keterampilan yang satu ini. Nah mumpung habis jadi korban PHK dan ada waktu luang, manfaatkan saja waktumu untuk belajar Bahasa Inggris.
Gak perlu bayar mahal buat kursus kok, kamu bisa belajar secara online. Ada situs yang bisa membantumu menguasai bahasa asing. Atau kalau pengin gak ribet ya belajar saja lewat Youtube.
6. Perbarui CV dan buat porfolio digital.
Kelihatannya sih sederhana, update CV doang dan buat porfolio. Tapi ngomong-ngomong, kayak gimana tuh hasil updatenya? Apakah cuma nambah satu kalimat bagian di pengalaman kerja atau berubah total tampilan CVnya?
Sebagai pencari kerja jaman now, udah saatnya kamu punya CV yang gak sekedar tulisan doang. Buat yang gak punya keterampilan desain grafis tapi mau punya CV bagus.
Oh ya, hampir kelupaan nih. Jangan lupa juga sediakan buat portfolio dalam bentuk PDF atau video dalam format MP4. Filenya juga jangan terlalu besar, nanti susah dikirim via email.
Walaupun kerjamu bukan di bidang desain grafis, kamu masih bisa unjuk gigi tentang prestasi dan keberhasilanmu menjalankan proyek lewat portfolio. So, jangan meremehkan yang satu ini ya.
Itulah enam hal yang bisa dilakukan korban PHK untuk mendapat pekerjaan dengan cepat. Gak baik lho menunda-nunda melakukan enam hal ini walaupun kamu dapat pesangon dalam jumlah besar.
Semakin kamu menunda, semakin kecil peluangmu dapat kerja lagi lho. Dan semakin bertambah pula umurmu. []


Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar