Senin, 28 Januari 2019

Pertama Kali Digelar, Piala Presiden eSports Siap Lahirkan Gamer Profesional Indonesia

Berita Burung - Kompetisi eSports yang tercipta dari kolaborasi antara pemerintah dengan pihak swasta ini resmi dibuka pada hari ini, Senin (28/1), di gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat. Hanya ada satu gim yang dipertandingkan pada ajang pertama tersebut, yaitu Mobile Legends.
Mobile Legends dipilih sebagai satu-satunya gim yang dipertandingkan karena masih menjadi primadona di tanah air. Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kantor Staf Presiden (KSP), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), dan Indonesia eSports Premier League (IESPL) bekerjasama menyelenggarakan kompetisi ini.
"Kami ingin menciptakan ekosistem yang inklusif dan sehat agar dapat diterima masyarakat luas. Nantinya, insan-insan kreatif yang berkecimpung di dalamnya siap berlaga di tingkat dunia," ujar Triawan Munaf, Kepala Bekraf.
Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, mengatakan bahwa guna mampu berbicara dan berprestasi di kancah internasional, skill saja tidaklah cukup. Namun, dukungan penuh dari masyarakat serta pemerintah terhadap ekosistem eSports tanah air juga dibutuhkan.
Babak kualifikasi Piala Presiden ESports 2019 akan dilaksanakan di delapan kota. Nantinya, tim terbaik dari masing-masing kota kualifikasi akan mengikuti bootcamp dengan pelatih dan manajer ahli IESPL untuk selanjutnya bersaing di babak grand final pada 30-31 Maret 2019 mendatang.
"‎Kehadiran IESPL terinspirasi dari harapan Bapak Joko Widodo yang menginginkan ekosistem eSports Indonesia semakin maju lagi," ujar Giring Ganesha, ketua penyelenggara Piala Presiden ESports 2019.
Giring pun berharap bahwa Piala Presiden ESports 2019 ini bisa menjadi sebuah kompetisi yang selalu ditunggu-tunggu pecinta gim Indonesia. Ia juga mengatakan bahwa gelaran ini bisa mempermudah pemerintah, dalam hal ini Kemenpora, untuk memantau talenta-talenta muda berbakat dari seluruh Indonesia.[]

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar