Kamis, 14 Maret 2019

Masih Betah Pakai Windows 7? Siap-siap, Bulan Depan Banjir Pemberitahuan

Berita Burung - Microsoft telah mengonfirmasi bahwa akan mengakhiri dukungan untuk Windows 7 pada 14 Januari 2020 mendatang. Perusahaan pun akan melakukan pemberitahuan tentang hal tersebut kepada pengguna yang masih menjalankan versi sistem operasi ini.
Dilansir dari Ubergizmo, Rabu (13/3), berakhirnya dukungan untuk Windows 7 membuat Microsoft tidak akan lagi menyediakan pembaruan keamanan untuk Windows 7 dan Office 2020. Sebagai gantinya, pengguna disarankan untuk melakukan update ke Windows 10 dan Office 365.
CVP Windows, Matt Barlow mengatakan bahwa pengguna dapat melihat pemberitahuan ini muncul di perangkat Windows 7 mereka mulai bulan depan. Pengguna Windows 7 akan memiliki opsi "jangan ingatkan saya lagi", sehingga mereka tidak merasa terganggu dengan pemberitahuan ini lagi.
Pada Januari 2020 juga, Microsoft akan berhenti merilis pembaruan keamanan untuk Internet Explorer 10, sehingga perangkat yang tidak ditingkatkan ke versi yang lebih baru secara teknis akan berisiko tereksploitasi. Memutakhirkan ke versi terbaru dari Internet Explorer, akan memudahkan jalur migrasi ke Windows 10, Windows Server 2016 atau 2019, atau Windows 10 IoT.
Internet Explorer tidak lagi menerima fitur baru, tetapi hanya pembaruan dan perbaikan keamanan, dan raksasa perangkat lunak itu merekomendasikan semua penggunanya untuk beralih ke Microsoft Edge untuk tetap mendapat dukungan penuh.

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar